Saturday, 12 December 2015

Obat Bisul Tradisional Paling Mujarab

Obat bisul tradisional – Apa kamu pernah mengalami timbulnya nanah di permukaan kulit? Bisa jadi itu merupakan bisul. Apa itu bisul? Menurut wikipedia bisul atau abscessus merupakan sekumpulan nanah yang mana telah terakumulasi di rongga pada jaringan setelah terkena infeksi sesuatu yang pada umumnya adalah infeksi karena bakteri atau parasit, bisa juga disebabkan karena luka tembakan dan luka tikaman.
Terkadang bisul juga bisa diiringi rasa gatal, perih, gatal seperti iritasi dan terkadang sama sekali tidak merasakan sakit sedikitpun. Bahkan banyak orang yang menganggap sepele dan hanya membiarkannya saja.

Banyak yang memperlakukan bisul dengan membiarkannya sampai matang, setelah bernanah mereka memencetnya. Bisul jangan dipencet dan jangan menunggunya sampai matang. Segeralah obati bisul, agar tidak menyebar ke jaringan dan area lain.
Obat bisul tradisional
Berikut adalah cara mengobati tradisional paling aman dan ampuh dengan ramuan obat bisul tradisional.

Bawang putih
Bawang putih merupakan obat bisul tradisional yang sangat ampuh dalam mengatasi bisul. Bumbu dapur yang satu ini membantu meringankan bisul dengan cukup efektif, karena bawang putih bersifat antibakteri, anti virus dan juga antiseptik alami yang mana dapat membunuh bakteri, parasit atau benda asing lainnya yang menyebabkan terjadinya infeksi.
Bawang putih dapat menjadi obat antibiotic alami untuk menyembuhkan bisul. CAmbil beberapa suing bawang putih (sesuaikan saja dengan kebutuhana) lalu ditumbuk hingga halus dan balurkan tumbukan bawang putih tersebut pada area kulit yang terinfeksi bisul.

Daun ubi jalar
Obat bisul tradisional selanjutnya adalah daun dari ubi jalas. Daun ubi jalar merupakan dedaunan herbal yang secara alami mampu melawan bakteri dan parasit penyebab infeksi, cukup dengan menyiapkan beberapa lembar daun ubi jalar lalu bakar daun tersebut hingga berubah menjadi agak layu, setelah itu biarkan selama beberapa menit sehingga daun ubi jalar yang dibakar menjadi hangat dan siap ditempelkan pada bisul, agar daun tidak mudah lepas, rekatkanlah dengan menggunakan perban.

Parutan mentimun
Obat bisul herbal yang bisa kamu coba adalah dengan parutan buah mentimun. Pasti sudah tidak asing bagi kita dengan buah yang biasa dimakan dengan sambal ini. Cara membuat obat bisul alami dari mentimun cukup mudah. Ambil parutan buah mentimun dan biji buah dari pala, lalu kemas campuran tersebut menggunakan daun pisang dan rekatkan dengan perban pada bisul Anda. Lakukan pengobatan tradisional in sehari dua kali pada pagi dan malam hari.

Kompres dengan air hangat
Pengompresan dengan air hangat dapat membantu penyembuhan lebih cepat dan mengurangi rasa sakit pada kulit yang bisulan. Kompres dengan kain yang lembut dan perlakukan secara perlahan.

Jika sudah mencoba beberapa mengatasi bisul dengan cara-cara di atas namun belum juga ada perubahan atau malah tambah parah, sebaiknya segera pergi ke dokter. Demikian beberapa cara alami mengatasi bisul dengan ramuan obat bisul tradisional.






Sumber: Sehat99.com

0 comments:

Post a Comment

Terima kasih telah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar