Saturday, 12 December 2015

6 Cara Memutihkan Gigi Secara Alami

Tidak hanya berfungsi sebagai organ pencernaan saja, gigi juga menambah keperceyaan diri seseorang. Jadi jangan sampai kamu menyembunyikan tertawa lepas kam hanya karena malu gigi kuning atau gigi tidak putih bersih. Selain itu memang, gigi yang tidak bersih bisa menjadi penyebab berbagai masalah penyakit gigi.
Gigi bisa menjadi senjata seseorang dalam memberikan kesan kepada seseorang ketika pertama kali bertemu. Senyum dengan gigi putih berkilau meningkatkan kepercayan diri setiap orang. Maka tak heran jika sebagian orang banyak yang rela menghabiskan ratusan juta demi mendapat gigi yang putih dan rapi. Siapa yang tidak ingin gigi putih sehat berkilau? Tak perlu menguras kantong, kamu dapat melakukan dirumah dengan cara memutihkan gigi paling aman dan paling efektif di bawah ini.

6 Cara memutihkan gigi

1. Menyikat gigi setelah makan dan minum
Cara memutihkan gigi terbaik dan paling mudah adalah dengan hanya menyikat gigi setelah makan atau minum sesuatu. Cara ini membutuhkan banyak ketekunan dan bahkan bisa menjadi agak sulit tergantung di mana Anda berada saat itu. Sebagian makanan dan minuman tidak menodai gigi, tetapi jika kamu seorang peminum kopi atau perokok, maka menyikat gigi setelah makan minum sangat diperlukan.

2. Baking Soda
Baking soda atau Natrium bikarbonat merupakan pemutih gigi alami. Sudah banyak sekali yang mengulas tentang manfaat baking soda dalam memutihkan gigi. Saat menggunakan baking soda sebagai pemutih gigi kamu harus berhati-hati, jangan sampai baking soda merusak enamel gigi. Karena tak sedikit baking soda yang teksturnya kasar seperti pasir.

3. Minyak Kelapa
Apakah benar minyak kelapa dapat memutihkan gigi? Banyak sekali yang belum yakin jika minyak dari kelapa dapat digunakan sebagai pemutih gigi alami. Beberapa orang membuktikan gigi menjadi lebih putih dengan menerapkan minyak kelapa pada gigi mereka setelah menyikat gigi. Caranya ambil satu sendok minyak lalu teteskan pada sikat gigi dan sikat pada gigi secara perlahan. Minyak kelapa juga memiliki sifat antimikroba yang juga bagus untuk kesehatan gigi.

4. Cuka sari apel
Cara memutihkan gigi selanjutnya adalah dengan bantuan cuka yang terbuat dari sari apel. Cuka apel membantu menghilangkan noda pada gigi, terutama noda yang timbul dari kopi dan nikotin. Telah terbukti bahwa cuka bekerja sebagai pemutih gigi alami, yang perlu dilakukan adalah kamu melakukan pembersihan gigi secara konsisten selama satu bulan.

5. Kulit jeruk dan kulit lemon
Diluar negeri sudah banyak yang melakukan memutihkan gigi dengan bantuan kulit jeruk atau kulit lemon. Namun sangat diperhatikan ketika menggunakan kulit lemon atau jeruk agar selalu membilas setelahnya. Kenapa? kandungan asam seperti yang terdapat pada jeruk dan lemon dapat merusak enamel gigi, oleh karena itu pastikan langsung kumur-kumur sampai bersih.

6. Stroberi
Cara memutihkan gigi secara tradisional namun sangat ampuh ialah dengan buah stroberi. Sudah banyak sekali yang memutihkan gigi dengan buah yang lezat ini. Kamu bisa mengggosokan irisan stroberi langsung ke gigi atau dengan mengambil beberapa buah lalu terlebih dahulu dihalusan. Stroberi sangat aman untuk gigi Anda.

Sangat penting diperhatikan saat menginginkan gigi putih jangan sampai enamel gigi rusak gara-gara melakukan cara yang salah. Enamel gigi yang rusak sangat merupakan indikasi awal dalam masalah kesehatan gigi. Demikian 6 cara memutihkan gigi yang bisa kamu lakukan di rumah.



Sumber: sehat99.com


0 comments:

Post a Comment

Terima kasih telah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar